Tips Membuat Bukan Rice Paper (Kulit Spring Roll Tapioka ala Binti) Yang Mudah Dan Cepat

Kumpulan Resep Andalan

Bagi kalian yang sedang ingin membuat masakan sendiri dan ingin menyiapakan makanan bagi keluarga kalian yang tentunya sehat enak dan mudah resep berikut merupakan pilihan yang paling pas untuk kalian. Disamping kesehatan dan keamanan yang terjaga, kepuasan diri sendiri yang diperoleh dari memasak sendiri juga lebih mantab, langsung saja mari kita bahas cara cara untuk menghidangkan masakan berikut ini.

Bukan Rice Paper (Kulit Spring Roll Tapioka ala Binti).

Bukan Rice Paper (Kulit Spring Roll Tapioka ala Binti) Kalian dapat menyiapkan Bukan Rice Paper (Kulit Spring Roll Tapioka ala Binti) menggunakan 3 bahan bahan dan 6 langkah. Berikut cara kalian untuk menghidangkan itu.

Bahan bahan

  1. Siapkan 50 gram tepung tapioka kwalitas baik.
  2. Siapkan 1/3 sdt Agar Pack.
  3. Siapkan 150 ml air.

Petunjuk

  1. Campur tepung tapioka dengan 50 ml air, aduk rata sampai tidak ada yang menggerindil, sisihkan..
  2. Larutkan 1/3 sdm agarpac dengan 100 ml air. Lalu panaskan sampai mendidih. Pastikan agar larut dan tidak bergerindil. Begitu muncul buih mendidih, langsung matikan api. Lalu tuang ke adonan tapioka secara bertahap sambil diaduk rata sampai air habis. Hasil campurannya adalah adonan yang encer dan tidak bergerindil. (Jika menuang air mendidih sekaligus, ada kemungkinan akan membentuk adonan yang sangat kental dan itu tidak bisa dipakai).
  3. Olesi wajan dadar kecil dengan tissue yg diberi minyak. Lalu panaskan dengan api kecil sampai panas (jika api terlalu besar, lembaran akan tampak seperti bergelembung-gelembung - jika kurang panas adonan tidak akan bisa tipis) Setelah wajan panas masukkan adonan kira-kira 6 - 8 sdm sekaligus, sambil wajan diputar-putar supaya adonan membentuk lembaran tipis dan rata. (jangan masukkan adonan sesendok-sesendok, tidak akan membentuk lembaran tipis, masukkan dl 6 - 8 sdm ke wadah kecil baru dituang).
  4. Setelah adonan melapisi permukaan wajan, lanjutkan memasak sampai adonan bening, jika disentuh permukaannya TIDAK LENGKET. Matikan api dan biarkan Tapioka Paper dingin diatas wajan. Setelah dingin, pindahkan Tapioka Paper dengan cara mecubit 2 bagian sisinya dengan jari. Letakkan diatas permukaan yg dilap tipis minyak sayur. (Gunakan api sekecil mungkin selama mematangkan tapioka, agar pinggirannya tidak kering, jika ada yg bolong, tambal tipis-tipis dengan adonan sebelum adonan jadi bening).
  5. Lanjutkan membuat Tapioka Paper dengan mengulang proses no 3 tanpa mengoles wajan lagi. Pastikan SELALU mengaduk adonan sebelum adonan dituang ke wajan (mengunakan 2 wajan akan lebih hemat waktu atau sambil menunggu Tapioka dingin, mulai menggulung dari tapioka yang sudah matang sebelumnya).
  6. Lakukan sampai adonan habis. Langsung gunakan Tapioka Paper atau letakkan diantara 2 lapis plastik jika ingin menumpuk Tapioka Paper yang sudah dingin (gunakan bagian bawah tapioka untuk bagian dalam spring roll) Lembaran tapioka sudah bisa langsung digunakan setelah diangkat. Tapi akan jauh lebih kokoh setelah 1jam, sebelum digulung ataupun setelah digulung. Jika langsung digulung, sajikan spring roll setelah 1 jam agar lebih kokoh untuk disuap..