Tengkleng Sapi.
Kalian dapat menghidangkan Tengkleng Sapi menggunakan 17 bahan bahan dan 5 langkah. Berikut cara kalian untuk memasak ini.
Bahan bahan
- Siapkan 500 gr tulang sapi.
- Kalian perlu 200 gr daging sapi yang ada lemaknya, potong sesuai selera.
- Kalian perlu 500 ml santan cair.
- Kalian perlu 1 batang sereh, geprek.
- Siapkan 1 ruas lengkuas, geprek.
- Kalian perlu 6 lembar daun jeruk purut.
- Kalian perlu 4 lembar daun salam.
- Siapkan 2 buah bunga lawang.
- Kalian perlu 1 kayu manis, agak besar.
- Kalian perlu 20-30 buah cabe rawit hijau.
- Kalian perlu Bumbu yang dihaluskan.
- Siapkan 8 siung bawang merah.
- Kalian perlu 8 siung bawang putih.
- Kalian perlu 5 buah kemiri.
- Siapkan 1 sdm ketumbar bulat.
- Kalian perlu 1/2 sdt jinten.
- Siapkan 1 ruas kunyit.
Langkah langkah
- Rebus tulang sapi dan daging berlemak, cukup dengan garam saja selama 10menit. Airnya jangan dibuang ya, buang saja busa yang kotor di atas air rebusannya..
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan (saya lampirkan foto, karena mungkin beberapa blm tau sama yang namanya jinten), lalu masukkan sereh, lengkuas, daun jeruk, daun salam, kayu manis, dan bunga lawang. Tumis sampai wangi ya..
- Masukkan santan cair ke wadah merebus tulang, yg masih ada kaldunya tadi, lalu masukkan bumbu yang sudah ditumis tadi. Masukkan tulang sapi dan daging berlemak tadi. Beri garam dan kaldu bubuk, koreksi rasa. Biarkan mendidih, lalu kecilkan api. Masukkan cabe rawit, dan tutup panci.
- Saya sengaja ga pake presto, saya pake metode masak di api kecil, supaya bumbunya lebih meresap karena direbus dengan api kecil dan lebih lama. Perebusan kedua ini memakan waktu 1 jam. Tapi kalau ga punya waktu ya boleh dinaikin ke presto ya Buibu. Setelah daging benar2 empuk, matikan api. Sajikan dengan bawang goreng dan irisan daun bawang juga bisa..
- Lama memasak bisa lebih dilamain lagi kalo mau, di step terakhir sampai tulang bener2 empuk dan lepasan dengan dagingnya. Itu kayaknya nambahin 30mnt dari waktu di atas ya buibu. Buat yang merasa kurang pedes, boleh ditambahin lagi cabe rawitnya ya 😊.